My Korean Drama: Glamorous Temptation
Tampilkan postingan dengan label Glamorous Temptation. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Glamorous Temptation. Tampilkan semua postingan

Oktober 09, 2015

Drama Korea Terbaru Bulan Oktober 2015

Drama Korea Terbaru Bulan Oktober 2015

Annyeong, chingudeul!
Udah masuk hari kesembilan di bulan Oktober, tapi Mimin baru sempet update drama terbaru. Mohon dimaafkan, ya.
Bulan Oktober ini, ada tujuh drama baru. Yuk kita cek ada apa aja :)

1. Six Flying Dragons

Yoo Ah In
Yoo Ah In menjadi tokoh utama dalam drama ini. Ia berperan sebagai Lee Bang Won, anak kedua dari raja Joseon. Khas drama dengan genre seperti ini, pemainnya banyak, chingu. Intriknya juga luar biasa. Mimin baru nonton dua episode aja udah terkagum-kagum sama twist-nya.
Six Flying Dragons tayang mulai 5 Oktober 2015 setiap hari Senin dan Selasa pukul 21.55 di SBS sebanyak 50 episode.

2. Glamorous Temptation
Glamorous Temptation
Choi Kang Hee dan Joo Sang Wook akan beradu akting dalam drama yang ceritanya berpusat antara cinta dan balas dendam ini. Joo Sang Wook berperan sebagai Jin Hyung Woo. Yang kangen dengan Nam Joo Hyuk silakan menonton drama ini karena ia akan berperan sebagai Jin Hyung Woo muda.
Glamorous Temptation tayang mulai 5 Oktober 2015 setiap hari Senin dan Selasa pukul 22.00 di MBC sebanyak 50 episode.


3. Sassy Go Go/ Cheer Up!

Sassy Go Go
Eunji dipercaya menjadi tokoh utama dalam drama Sassy Go Go/Cheer Up! dan menurutku peran ini cocok banget buat dia. Ketua klub nge-dance dan ketua klub anak-anak pintar yang tadinya berseteru terpaksa bergabung dalam klub cheerleader karena masing-masing punya kepentingan.
Sassy Go Go/Cheer Up! tayang mulai 5 Oktober 2015 setiap hari Senin dan Selasa pukul 21.55 di KBS2 sebanyak 12 episode.
Sassy Go Go atau Cheer Up! tayang di KBS2 setiap hari Senin dan Selasa, pukul 21.55 sebanyak 16 episode - See more at: http://www.mykoreandrama.com/2015/10/sneak-peek-sassy-go-go.html#sthash.VfEQzUmI.dpuf
Udah ada sneak peek-nya di sini.

4. The Village: Achiara's Secret

The Village: Achiara's Secret
Moon Geun Young menjadi peran utama dalam drama The Village: Achiara's Secret. Posternya keren ya, chingu. Bercerita tentang desa yang tadinya damai, tapi mendadak berubah setelah ada mayat ditemukan di sana.
The Village: Achiara's Secret tayang mulai 7 Oktober 2015 setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21.55 di SBS sebanyak 16 episode.

5. Because It's the First Time

Because It's the First Time
Tiga cewek dan tiga cowok, menjadikan atap rumah Tae-O (dibintangi Minho Shinee) sebagai tempat persembunyian mereka. Keenamnya memiliki cerita masing-masing.
Dibintangi Minho, Park So Dam, Kim Min Jae, Lee Yi Kyung, Cho Hye Jung, Jeong Eu Gene, Because It's the First Time tayang di OnStyle mulai tanggal 7 Oktober 2015 dan setiap episodenya hanya sepanjang 15 menit, chingu.

6. Awl

drama Korea terbaru Oktober 2015

Awl adalah cerita tentang Lee Soo In, lelaki yang kekeuh sumekeuh untuk selalu melakukan hal yang ia anggap benar. Selesai wamil, ia bekerja di perusahaan besar. Suatu hari, bosnya memerintahkan ia memecat pegawai-pegawai kontrak. Lee Soo In menolak dan malah bergabung dengan perserikatan buruh.
Dibintangi Ji Hyun Woo dan Goo Go Shin, drama yang diangkat dari webtoon berjudul Songgot ini tayang mulai 24 Oktober 2015 setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 21.40 di JTBC.

7. Bubblegum

Lee Dong Wook

Dalam drama ini, Lee Dong Wook akan berpasangan dengan Jung Rye Won. Lee Dong Wook berperan sebagai dokter dan Jung Rye Won berperan sebagai PD di salah satu stasiun radio.
Bubblegum tayang mulai 26 Oktober 2015 setiap hari Senin dan Selasa pukul 23.00 di TvN.



-Della-

September 14, 2015

Romantisnya Akting Nam Joo Hyuk di Glamorous Temptation

Romantisnya Akting Nam Joo Hyuk di Glamorous Temptation


Nam Joo Hyuk

Setelah mempesona penonton sebagai Han Yi An yang cool di Who Are You: School 2015, sepertinya Nam Joo Hyuk masih akan terus tebar pesona dan membuat kita meleleh dengan aktingnya yang disebut-sebut sangat manis dan romantis di drama barunya, Glamorous Temptation

Seperti yang pernah dikonfirmasi dan diberitakan sebelumnya, Nam Joo Hyuk mengambil peran dalam drama yang diangkat dari webtoon berjudul Cheese in the Trap bersama-sama dengan Park Hae Jin dan Kim Go Eun. Berita yang beredar belakangan, drama tersebut ditunda penayangannya hingga tahun 2016, sehingga Nam Joo Hyuk kemudian mengambil peran dalam Glamorous Temptation.

Dalam foto beberapa adegan di Glamorous Temptation yang baru dirilis, Nam Joo Hyuk menunjukkan sisi romantisnya sebagai Jin Hyung Woo. Memerankan versi remaja Joo Sang Wook, ia akan beradu akting dengan Kim Sae Ron dalam kisah cinta pertama yang sedih. Nam Joo Hyuk pun menunjukkan akting yang manis dalam adegan-adegan bersama Kim Bora.

Tampak Nam Joo Hyuk memberikan tatapan yang begitu lembut pada Kim Bora. Bahkan aktor naungan YG Entertainment itu tak kalah lembut saat mencoba skinship. Nam Joo Hyuk tampaknya bekerja keras menunjukkan image cinta pertama.
"Nam Joo Hyuk selalu memberikan energi positif di lokasi syuting," puji seorang kru, "Drama menjadi semakin komplet karena dia menampilkan image cinta pertama dengan begitu baik."

Glamorous Temptation merupakan drama percintaan modern sepanjang 50 episode. Nam Joo Hyuk sendiri akan memerankan Joo Sang Wook versi remaja sampai episode 10. Drama ini akan berkisah tentang wanita yang memasuki dunia gemerlap dan terlibat dengan golongan kaya di Korea. Rencananya akan tayang 5 Oktober mendatang menggantikan Hwajung 
Can hardly wait!!

Agustus 12, 2015

Nam Joo Hyuk Semakin Sibuk Setelah School 2015

Nam Joo Hyuk Semakin Sibuk Setelah School 2015

School 2015

Masih inget dong, sama Han Yi Ahn, peran yang dimainkan Nam Joo Hyuk di drama sebelumnya yang berjudul School 2015. Peran tersebut sepertinya jadi pintu pembuka untuk Nam Joo Hyuk di dunia peran. Setelah drama tersebut selesai, Nam Joo Hyuk akan kembali berakting dengan bergabung dalam drama Cheese In Trap sebagai Kwon Eun Taek. Drama akan tayang bulan Oktober mendatang dan masih dalam proses produksi, tetapi Nam Joo Hyuk lagi-lagi sudah mendapat tawaran peran baru dalam drama berjudul Glamorous Temptation.