Nam Joo Hyuk Bicara Berat Badan, Rating, dan Kemampuan Akting untuk "Weightlifting Fairy Kim Bok Joo" - My Korean Drama

Januari 16, 2017

Nam Joo Hyuk Bicara Berat Badan, Rating, dan Kemampuan Akting untuk "Weightlifting Fairy Kim Bok Joo"


Aktor Nam Joo Hyuk diwawancara setelah menyelesaikan drama terbarunya, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo dan bicara tentang bagaimana drama ini membuatnya tumbuh menjadi seorang aktor.


Setelah debut sebagai model pada tahun 2014, Nam Joo Hyuk telah bekerja tanpa henti, akting di Surplus Princess, Who Are You-School 2015, Cheese in the Trap, Glamorous Temptation, dan sekarang Weightlifting Fairy Kim Bok Joo.

Meskipun drama ini hanya menduduki empat sampai lima persen di rating penonton, drama ini menerima review bagus karena jalan cerita yang ditulis dengan baik. Tentang ini, Nam Joo Hyuk bicara, "Aku akan bohong jika aku bilang rating tidak mengecewakanku. Tapi kami senang membuat drama ini dan tidak fokus di rating. Itu tidak menggangguku banyak karena kami mempunyai waktu yang berarti saat membuat drama ini bersama. Teman dekatku Ji Soo bahkan berkata kepadaku, 'Jangan fokus ke rating penonton dan lakukan saja seperti apa yang kamu (ingin lakukan) karena kamu melakukan pekerjaan yang bagus.'"

Dia juga menunjukkan perasaan tertekan sebagai karakter utama, "Awalnya ada banyak tekanan. Fakta bahwa aku jadi peran utama di drama dan aku harus membuat banyak orang yang menonton puas dengan kemampuan akting yang masih kurang benar-benar membuat aku kewalahan. Tapi timbal balik setelah tayang ternyata positif. Jadi meskipun aku lelah secara fisik, aku bisa senang hati syuting sampai akhir. Produser banyak membantuku. Dia menjagaku dengan baik sampai episode akhir. Dia membantuku untuk membuat banyak adegan lucu. Aku jadi bisa bertambah baik dengan bantuan dari produser juga."

Episode final tayang pada 11 Januari 2017. Nam Joo Hyuk menyampaikan pesan selamat tinggal terakhirnya, "Aku merasa seperti penonton akan merasakan getaran yang murni sampai akhir [drama.] akhinya, aku sedih bahwa drama ini telah tamat. Aku masih merasa bahwa aku bisa menunjukkan chemistry yang lebih baik, tapi aku harap [penonton] menyukai apa yang kami sudah persiapkan. Aku percaya bahwa ending akan memuaskan bukan hanya untuk aku, tapi untuk semua orang yang menonton."

Nam Joo Hyuk juga berperan sebagai perenang di Who Are You-School 2015, tapi dia mampu menampilkan pesona yang berbeda di Weightlifting Fairy Kim Bok Joo.

Aktor ini menjelaskan bagaimana dia mampu mencapai itu, "Ketika aku pertama mendapat tawaran, beberapa orang berkata bahwa karakter Han Yi An [di School 2015] sudah lulus SMA dan pergi ke perguruan tinggi. Aku ingin membuat karakter yang berbeda dari Han Yi An, jadi aku banyak bertanya ke sekitar tentang kepribadian."

Karena karakternya sebagai perenang, ia harus mengambil banyak adegan berenang. Dia berkata, "Karena kolam renangnya besar, airnya tidak bisa hangat tidak peduli berapa banyak kita panaskan. Dan karena adegan berenang ini lama, badanku semakin kedinginan selama kami syuting. Aku kena flu selama beberapa hari syuting terakhir, jadi itu cukup berat. Aku pikir setiap drama yang membutuhkan latihan itu susah. Sangat berat jika aktor berada di posisiku, mereka akan memiliki waktu yang susah juga. Dengan alami aku mulai kehilangan berat badan. Badanku adalah tipe yang turun berat badan jika aku tidak berolahraga secara teratur. Karena aku tidak punya waktu untuk makan selama syuting dan berenang juga, berat badanku mulai berkurang. Aku pikir itu karena aku lebih memilih tidur daripada makan. Beratku 76kg saat syuting Three Meals A Day. tapi aku pikir aku kehilangan 5kg sekarang."

Terakhir, Nam Joo Hyuk berterima kasih ke penggemar yang menjadikannya menerima rookie actor award di akhir tahun, "Aku merasa tertekan. Aku merasa seperti aku perlu melakukan yang lebih baik karena itu. Tapi terima kasih untuk penghargaan yang baik."



Source: Soompi



- Nok Ense -

Share with your friends

1 komentar