Ji Chang Wook menyampaikan bahwa walaupun bisa dibilang telat mengikuti wajib militer, tapi dia berjanji akan melakukannya dengan baik dan kembali dengan selamat. Ji Chang Wook juga meminta fans sabar menunggunya selama 1 tahun 9 bulan hingga masa wajib militernya selesai.
Dalam sesi interview tersebut, Ji Chang Wook juga mengungkapkan bahwa aktris-aktris yang menjadi lawan mainnya di drama berjanji akan mengunjunginya saat dirinya resmi wajib militer. Seperti kita tahu, Ji Chang Wook selama ini dikelilingi aktris-aktris cantik yang menjadi lawan mainnya di drama seperti Ha Ji Won, Park Min Young, Yoona, dan Nam Ji Hyun.
source:allkpop
Tidak ada komentar:
Posting Komentar