Keseruan Fan Meeting Lee Jong Suk di Jakarta
Lee Jong Suk sukses menggelar acara fan meeting pertamanya yang bertajuk "LEE JONG SUK CRANK UP IN JAKARTA" pada hari Sabtu, 3 November 2018 kemarin. Acara diadakan di Hall Mall Kota Kasablanka dan dihadiri oleh lebih dari seribu orang With JS, sebutan untuk penggemar aktor pemeran Kang Chul di Drama W Two Worlds ini.