Cowok yang pernah menyandang gelar best couple bersama Song Joong Ki ini mendapat tawaran bermain dalam drama terbaru SBS yaitu Six Flying Dragons.
Cukup lama vakum dari layar kaca akhirnya kembali mendapat tawaran drama dan lagi-lagi drama saeguk. Menurut informasi, Yoo Ah In ditawari peran utama sebagai Lee Bang Won, putra kelima Raja Taejo.
Yoo Ah In sepertinya memang cocok bermain dalam serial drama saeguk ya, karena rata-rata drama saeguk yang dia peranin mendapatkan sambutan yang bagus dari penonton.
Pertama suka pada akting Yoo Ah In waktu drama Sungkyunkwan Scandal bareng Song Joong Ki, bromance lagi-lagi mengoda di drama itu. Yoo Ah In memang dikenal dekat dengan Song Joong Ki, mereka juga sering dapet project bareng termasuk iklan.
-pie^^-