Drama Bad Guys 2 telah mengkonfirmasi Ji Soo bergabung untuk menggantikan Uhm Tae Goo yang meninggalkan produksi karena cedera.
Ji Soo akan beradu berakting dengan aktor veteran seperti Park Joong Hoon dan Joo Jin Mo. Sedangkan Kang Ha Neul yang sebelumnya sudah dikonfirmasi bermain di drama ini mengumumkan keluar dari produksi karena jadwal wajib militernya.
Bad Guys 2 bercerita tentang sekelompok polisi yang menggunakan metode drastis untuk mengungkap organisasi kriminal skala besar. Dijadwalkan tayang di paruh kedua tahun 2017!
Sumber: allkpop
- Nok Ense -