Jung Hae In Pertimbangkan Main Drama Besutan Tim 'Hometown Cha-Cha-Cha' - My Korean Drama

November 03, 2023

Jung Hae In Pertimbangkan Main Drama Besutan Tim 'Hometown Cha-Cha-Cha'


Jung Hae In dikabarkan tengah mempertimbangkan drama baru berjudul "Mom's Friend's Son." Drama ini akan digarap oleh tim produksi yang membesut "Hometown Cha-Cha-Cha."

Diungkap oleh FNC Entertainment selaku agensi Jung Hae In, "Mom's Friend's Son" adalah salah satu proyek yang ditawarkan pada sang aktor dan tengah dipertimbangkan.

"Mom's Friend's Son" adalah drama bergenre komedia romantis. Namun sinopsisnya belum diungkapkan ke publik.

Sebelumnya pada 2 Oktober 2023, Jung Hae In dikabarkan menerima tawaran dari drama berjudul "Fling and Shopping." Namun dia menolak tawaran tersebut.

"Fling and Shopping" juga drama komedi romantis. Kisahnya tentang CEO sebuah perusahaan kosmetik dan pembawa acara belanja rumah terkemuka yang bertengkar tanpa henti di siang hari tetapi menangis satu sama lain di malam hari. 

Jung Hae In ditawari peran Lee Hae Seok, CEO dari brand skincare. Dia adalah pria cerdas yang selalu menjadi yang terbaik di kelasnya di sekolah dan juga memiliki kepribadian yang cerdas.

Namun pemirsa urung melihat penampilan keren Jung Hae In sebagai CEO. Kira-kira siapa ya aktor penggantinya?


Share with your friends

Give us your opinion