My Korean Drama

Mei 28, 2015

Siwon dan Liu Wen, Pacaran?

Siwon dan Liu Wen, Pacaran?

Sejak membintangi reality show We Got Married yang mengudara mulai tanggal 19 April 2015 lalu, Choi Siwon dan Liu Wen digosipkan berpacaran di luar syuting. Sejak awal penayangannya, pasangan yang dijuluki The Rich Couple ini memang mendapat sambutan positif dari pemirsa.

http://i.ytimg.com/vi/SPeAVk00l_U/hqdefault.jpg

Saat Sina, media online setempat mengonfirmasi manager Liu Wen, ia hanya mengatakan bahwa semuanya merupakan masalah pribadi Liu Wen dan ia tidak tahu apa-apa tentang itu.
Tim kreatif We Got Married pun mengatakan tidak ada hubungan lebih jauh antara Siwon dan Liu Wen, walaupun mereka juga tidak tahu bagaimana kebenarannya. Mereka hanya mengatakan bahwa pasangan ini memiliki hubungan yang sangat baik di luar syuting.
Duh, agak ketar-ketir ya, bacanya. Didoakan yang terbaik ajalah buat Siwon oppa. Yang penting dia bahagia, ya nggak sih, Siwonest? :)


-YN-

Mei 27, 2015

Inilah Alasan Kenapa Lee Jong Suk Tidak Datang di Baeksang Arts Awards

Inilah Alasan Kenapa Lee Jong Suk Tidak Datang di Baeksang Arts Awards

Annyeonghaseyo!

Sudah tau kan kalau semalam digelar perhelatan akbar Baeksang Arts Awards? Awards ini ditujukan untuk pelaku industri perfilman dan drama Korea. Acaranya sendiri diadakan di Kyunghee University's Peace Palace Hall di Seoul pada tanggal 26 Mei 2015 kemarin.

Dari sekian banyak list pemenang, ada nama Lee Jong Suk sebagai Aktor Televisi Paling Populer. Sayangnya, banyak fans kecewa karena Lee Jong Suk tidak bisa menghadiri acara penghargaan tersebut. Untuk meredakan kekecewaan fans, semalam Lee Jong Suk menyampaikan alasan mengapa ia tidak bisa hadir sekaligus meminta maaf melalui akun weibo dan instagramnya. 

Foto yang di-upload di Weibo

Foto yang di-upload di Instagram

Lee Jong Suk meng-upload dua foto tersebut dengan caption sama. Inilah yang ia tulis.


Mmm... Hai! Ini aku! Hari ini aku mendengar kabar baik, jadi aku mengungkapkan rasa terima kasihku melalui pesan ini~!!

Pertama, seperti yang kalian tau, ini adalah penghargaan yang diputuskan berdasarkan voting. Jadi, kami menerima kabar sedikit terlambat dan sulit untuk mengubah jadwal yang sudah ditetapkan sebelumnya. Saat ini, aku masih di Jepang. Aku menerima banyak sekali ucapan selamat. Aku tau bagaimana perasaan kalian saat ini dan aku pun merasa sedih. Aku menyesal lebih dari siapa pun karena aku tidak bisa berada di sana dan berbagi kebahagiaan dengan kalian. Aku meminta maaf karena aku hanya bisa mengirimkan rasa terima kasihku melalui pesan ini.

Um... berbeda dengan apa yang kalian lihat saat aku bekerja, aku sebenarnya seseorang yang rendah diri! Satu-satunya waktu aku merasa berharga adalah ketika berhadapan dengan kalian semua. Oleh karena itu, yang aku maksud adalah... terima kasih untuk penghargaannya! Aku akan bekerja lebih keras lagi ke depannya dan aku akan membuktikannya! Tolong nantikan semua itu, ya.... Aku akan menunjukkan pada kalian semua sesuatu yang sangat luar biasa!!!!

Meskipun aku berbicara seperti ini, aku belum yakin project seperti apa yang akan aku ambil.... ã… ã…  Anyways, aku mencintai kalian!!! Kalian bisa mematikan TV sekarang dan pergilah tidur!!! 

Setelah Lee Jong Suk meninggalkan pesan ini, banyak fans yang awalnya merasa kecewa dan marah akhirnya bisa menerima alasan kenapa dia tidak bisa hadir malam tadi. 

Nah, bagaimana dengan kamu? Apakah masih kecewa dengan Lee Jong Suk? 



-Lia-
Daftar Pemenang Baeksang Arts Awards ke-51

Daftar Pemenang Baeksang Arts Awards ke-51

Annyeong, chingudeul ^^
Semalam ada yang ikut streaming nonton Malam Penghargaan Baeksang Art Award 2015?
Buat yang nggak, aku kasih update pemenang, ya :)



Lee Min Ho dan Park Shin Hye kembali terlihat bersama. Keduanya sama-sama memenangkan penghargaan kategori Iqiyi Star Award dalam Baeksang Arts Awards ke-51.

Ajang penghargaan yang digelar pada tanggal 26 Mei 2015 di Peace Palace Hall, Universitas Kyung Hee, Seoul ini diadakan untuk memberikan penghargaan di industri perfilman dan drama Korea.

Event ini dipandu oleh presenter ternama Korea, Shin Dong Yup bersama dengan aktris Kim Ah Joong dan aktor Joo Won.


Selain Lee Min Ho dan Park Shin Hye, beberapa selebriti lainnya seperti Krystal, Park Yoochun, dan Im Siwan pun memenangkan penghargaan.

Berikut daftar pemenangnya:

Kategori Film:

- Daesang: Choi Min Shik (Roaring Currents)
- Best Film: Revivre
- Best Director: Kim Sung Hoon (Going to the End)
- Best Rookie Director: Yang Yoo Suk (The Attorney)
- Best Actor: Cho Jin Woong (Going to the End), Lee Sun Kyun (Going to the End)
- Best Actress: Yeom Jung Ah (Cart)
- Best Supporting Actor: Yoo Hae Jin (The Pirates)
- Best Supporting Actress: Kim Ho Jung (Revivre)
- Best Rookie Actor: Park Yoochun (Sea Fog)



- Best Rookie Actress: Chun Woo Hee (Han Gong Ju)
- Scenario Award: Kim Kyung Chan (Cart)
- Popular Actor: Lee Min Ho (Gangnam 1970)
- Popular Actress: Park Shin Hye (Sanguiwon)
- Rookie Director: Jung Joo Ri (Dohee)







Kategori Televisi:

- Daesang: Producer Na Young Suk
- Best Drama: SBS (Heard It Through the Grapevine)
- Best Variety Show: JTBC (Abnormal Summit)
- Director Award: Kim Won Suk (tvN Misaeng)
- Best Actor: Lee Sung Min (tvN Misaeng)
- Best Actress: Song Yoon Ah (MBC Mama)
- Best Rookie Actor: Im Siwan (tvN Misaeng)



- Best Rookie Actress: Go Ah Sung (SBS Heard It Through the Grapevine)
- Best Variety Show Star (Male): Jun Hyun Moo (Abnormal Summit, I Live Alone)
- Best Variety Show Star (Female): Lee Kuk Ju (Roommate 2, Comedy Big League)
- Best Script: Park Kyung Soo (SBS Punch)
- Popular Actress: Krystal (SBS My Lovely Girl)




Lain-lain:

- InStyle Fashionistas: Shin Min Ah, Lee Jung Jae




- Iqiyi Star Award: Park Shin Hye, Lee Min Ho








Performance:

- Jung Yong Hwa




- Park Jin Young




Source: allkpop

Mei 23, 2015

Park Shin Hye Luluhkan Hati Taecyeon 2PM

Park Shin Hye Luluhkan Hati Taecyeon 2PM


Sebelumnya, fans Park Shin Hye sempat heboh dengan kedekatannya bareng Lee Jong Suk setelah drama Pinocchio. Sekarang, gantian hottest yang mulai heboh karena aktris cantik ini kini telah meluluhkan hati seorang Ok Taecyeon.

Mei 22, 2015

Drama Korea Terbaru Bulan Juni 2015

Drama Korea Terbaru Bulan Juni 2015

Anyong, chingudeul!
Bulan Juni menjelang, drama baru pun tayang ^^
Sepenghitungan Mimin sih, ada tujuh drama Korea yang akan tayang Juni 2015. Kalo ada tambahan, boleh lho ya colek Mimin di fanpage facebook ataupun twitter :)

1.  Mask
Sebetulnya sih ini tayang tanggal 27 Mei 2015, tapi Mimin hitung sebagai drama yang tayang bulan Juni soalnya udah mepet Juni. Nggak salah juga, kan? *Mimin ngeles*
Mask bercerita tentang sepasang perempuan berwajah sama dengan nasib berbeda yang terlibat kisah cinta dengan seorang chaebol.
Tayang di SBS setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21.55 menggantikan Sensory Couple

Joo Ji Hoon

2. My Love Eun Dong
My Love Eun Dong adalah cerita tentang aktor popular bernama Eun Ho yang mencintai Eun Dong selama 20 tahun.
Akan tayang di JTBC setiap Jumat-Sabtu sebanyak 16 episode, pukul 21.50 waktu Korea, menggantikan Falling For Innocence/Fall in Love with Soon Jung.



3. Hide Identity/Hidden Identity
Diperani Kim Bum, Hidden Identity mengisahkan polisi-polisi yang menyamar dalam satuan tugas rahasia. Familiar dengan ide cerita begini? Wajar aja, soalnya sutradara Hidden Identity adalah orang yang menyutradai Bad Guys di OCN.
Kim Bum yang biasanya memerani cowok imut akan bertransformasi jadi polisi yang nggak kenal ampun? Aku menantikan aktingmu, Oppa! *mendadak fangirling*
Hidden Identity tayang tanggal 16 Juni 2015 di TvN, Senin-Selasa, pukul 23.00 waktu Korea, menggantikan Let's Eat Season 2.
Kim Bum

4. My Beautiful Bride
Tayang di OCN menggantikan Missing Noir M, udah kebayang gimana thriller dan penuh misterinya drama ini. Ah, kenapa juga OCN paham banget dahaga Mimin akan drama-drama yang nggak biasa ^^
Diperani Kim Moo Yul dan  Ko Sung Hee, My Beautiful Bride bercerita tentang lelaki yang mencari tunangannya yang hilang.
My Beautiful Bride mulai tayang 20 Juni 2015, setiap Sabtu-Minggu di OCN, pukul 23.00 waktu Korea.
Kim Moo Yul

5. Chaebol's Daughter/High Society
Menggantikan Heard it Through the Grapevine, drama ini diperani Bang Sung Joon dan UEE. Baru baca namanya aja Mimin udah deg-degan. Masih kebayang akting Sung Joon di I Need Romance 3 dan akting UEE di Fool's Love, soalnya :)
Bercerita tentang chaebol perempuan bernama Jang Yoon Ha yang mencari cinta sejati.
Akan tayang mulai 8 Juni 2015 di SBS, setiap hari Senin-Selasa, pukul 21.55 waktu Korea.
 Bang Sung Joon


6. Hello Monster/I Remember You
Fans Seo In Guk bakal memuaskan rasa kangen mereka dengan tayangnya drama ini. Di sini, Seo In Guk beradu akting dengan Jang Nara.
Hello Monster/I Remember You akan menggantikan Who Are You: School 2015, tayang di KBS2 mulai 22 Juni 2015 setiap Senin-Selasa, pukul 21.55 waktu Korea.
Hello Monster


7. The Time I Loved You, 7000 Days
Panjang ya judulnya :D
Drama ini merupakan remake film Taiwan berjudul In Time With You. Diperani Lee Jin Wook dan Ha Ji Won, drama ini bercerita tentang sepasang sahabat.
Dijadwalkan sebagai pengganti Divorce Lawyer in Love, drama ini tayang mulai tanggal 27 Juni 2015 setiap hari Sabtu-Minggu, pukul 22.00 waktu Korea.

Lee Jin Wook





-YN-

Mei 20, 2015

Park Hae Jin Akan Bintangi Drama Cheese in the Trap

Park Hae Jin Akan Bintangi Drama Cheese in the Trap


Cheese In the Trap
Pic Source : Soompi
Telah dikonfirmasi bahwa aktor Park Hae Jin akan mengambil peran utama dalam sebuah drama baru. Pada 20 Mei ini, perwakilan dari agensinya, WM Company mengungkapkan, "Park Hae Jin sudah melaksanakan casting sebagai pemeran utama yang akan memerankan karakter Yoo Jung di drama Cheese in the Trap. Dia saat ini tengah fokus mempersiapkan karakter yang akan diperankannya."

Cheese in the Trap adalah drama yang diangkat dari webcomic/webtoon terkenal dengan judul yang sama. Menceritakan kisah cinta dan konflik antara mahasiswi bernama Hong Seol dengan kekasihnya, Yoo Jung.

Park Hae Jin sedang mempersiapkan untuk mengambil peran karakter-sempurna-dalam-segala-hal, baik dari segi penampilan dan fashion serta prestasi akademik dan latar belakang keluarga. Di balik penampilannya yang baik dan manis, ia menyembunyikan sisi yang menakutkan.

Banyak penggemar webtoon ini sudah mulai mengungkapkan kegembiraan mereka untuk drama ini karena Park Hae Jin sebelumnya terpilih sebagai aktor yang dinilai paling sesuai dengan deskripsi karakter tersebut.

*     *     *

Yeaaaay... Aku girang banget nih, Park Hae Jin mau main drama lagi. Buat chingudeul yang mungkin lupa, aktor ganteng ini bermain dalam drama popular You Who Came From the Stars sebagai Lee Hui Kyung meskipun hanya memerankan second role aja. Dan terakhir sih oppa kece ini memerankan karakter psikopat dalam drama favorit aku, Bad Guys, sebagai Lee Jung Moon (si psikopat-ganteng-badai-kesayangan).

Meskipun belum pernah baca webtoon Cheese in the Trap dan belum tau kapan drama ini bakalan mulai syuting dan tayang, aku udah excited bangetlah! Semoga chingudeul juga se-excited aku, yaa...! ^^


Utie^^
*yang-lagi-girang-banget-nungguin-park-hae-jin-main-drama*

Mei 18, 2015

Sneak Peek: The Producers, Drama Terbaru KBS

Sneak Peek: The Producers, Drama Terbaru KBS

Chingudeul, sebagai penonton kdrama, kita tau dong, betapa banyaknya drama yang rilis di Korsel sana. Nah, untuk bahan pertimbangan chingudeul sebelum menonton, kami akan membuat semacam review singkat dari dua episode awal drama yang kami tonton. Tapi tentu saja karena review kdrama biasanya bersifat subyektif, kami harap chingudeul jangan langsung memutuskan untuk nggak nonton kdrama tersebut setelah baca review-nya, soalnya masalah selera kan, berbeda-beda. Semoga postingan ini membantu, ya. Review ini akan berada pada label Sneak Peek.

Siapa di sini yang sudah nggak sabar nonton The Producer? (Sayahhh!! Sayahhhh!!) 
Akhirnya hari Jumat dan Sabtu datang juga, hari dimana The Producers -drama terbaru KBS2 TV- dijadwalkan tayang setiap minggunya. Team My Korean Drama tentu saja sudah duduk manis di depan laptop masing-masing (karena nunggu drama ini tayang di KBS World butuh waktu dua minggu lagi). Terus terang, kami deg-degan nunggu drama ini terpampang nyata di depan mata karena sudah keseringan dibombardir berita betapa kerennya drama The Producers ini. Tapi apakah memang sekeren itu? 

*Kibas rambut ala Gong Hyo Jin* 

Mari kita lihat dulu alur ceritanya!

Kim Soo Hyun The Producers
Drama KBS2 TV - The Producers 
Sinopsis The Producers

KBS TV baru saja menerima sekumpulan karyawan baru yang akan bekerja sebagai PD. Salah satunya adalah Baek Seung Chan, seorang fresh graduate yang lugu dan bercita-cita jadi PD hanya karena senior yang ditaksirnya zaman kuliah dulu bekerja sebagai PD di KBS. Naif banget yah anaknya! 

Di hari pertama bekerja, Baek Seung Chan (Kim Soo Hyun) mengikuti OJT (On the Job Training) bersama teman seangkatannya di divisi hiburan. Mereka diajak berkeliling dan berkenalan dengan para sunbae yang sudah memegang program-program seperti acara Happy Together, The Return Of Superman, sampai Music Bank.
Baek Seung Chan memanfaatkan kejadian ini untuk mencari sunbae yang ditaksirnya. Pada akhirnya mereka bertemu, sayangnya tidak seperti yang diharapkan Baek Seung Chan. Dia melihat seniornya mencium lelaki lain. Parahnya lagi, laki-laki itu adalah Ra Joon Mo, PD acara 2D1N, team dimana dia ditempatkan.
Di hari kedua, Baek Seung Chan melakukan kesalahan yang membuatnya kena marah besar seluruh team 2D1N.
Baek Seung Chan
Kim Soo Hyun Sebagai Baek Seung Chan 

Ra Joon Mo (Cha Tae Hyun) sudah menjadi PD untuk 2 Days 1 Night selama 4 season. Sepanjang karirnya, 2D1N mengalami naik turun rating, tapi baru kali ini di season 4 rating turun drastis. Ra Joon Mo kerap mendapat teguran pula dari KCC (semacam Komisi Penyiaran gitu deh) dan hari itu bukan pengecualian.
Setelah menghadap KCC, Ra Joon Mo dipanggil menghadap Kepala Divisi Hiburan KBS. Acara 2 Days 1 Night dihentikan karena rating yang sangat rendah. Dia bingung bagaimana mengutarakannya kepada para kru dan pemain yang sudah senior. Sesungguhnya Ra Joon Mo merasa tidak enak karena posisinya sebagai PD tidak akan membuatnya dipecat, hanya saja seluruh pemain harus diganti dan team kreatif 2D1N dibubarkan. Kebingungan dan rasa tidak enaknya itu membuatnya menugaskan Baek Seung Chan sebagai rookie di teamnya dan berakibat kesalahpahaman dengan salah satu artis senior. 

Hari itu juga menjadi hari yang buruk bagi Tak Ye Jin (Gong Hyo Jin), PD utama Music Bank. Dia membuat pintu mobil seseorang lecet parah. Tak Ye Jin tidak sepenuhnya salah karena mobil orang itu diparkir sangat dekat dengan mobilnya. Dia berusaha menghubungi pemilik mobil, namun tak ada balasan. Menambah kekesalannya, seorang penyanyi terkenal berulah dengan memakai pakaian yang tembus pandang. Tak Ye Jin sebagai PD yang sangat saklek dan galak tentu saja tidak bisa membiarkan penyanyi ini tampil dengan pakaian seperti itu. Seumur-umur dia bekerja di KBS, bahkan petinggi KBS pun berani dia tolak permintaannya apalagi cuma penyanyi. Sayangnya si penyanyi ini sama keras kepalanya dengan Tak Ye Jin. 

Penyanyi itu adalah Cindy (IU). Dia adalah penyanyi berusia 23 tahun yang sudah debut sejak 10 tahun lalu. Cindy ini termasuk tipikal penyanyi yang jutek, sok, egois, dan nyebelin banget, deh! Nggak mau rehearsal sebelum manggung, Managernya aja disuruh keluar ruangan cuma karena menurutnya suara napasnya ganggu banget! Suara napas loohh yaaa.... Suara!!!
Fans datang minta foto bareng pun ditanggapinya gitu-gitu aja tanpa senyum sama sekali. Pokoknya tipe orang yang minta dijambak banget rambutnya! Hehehehe.... 

Jadi ketika permintaan untuk mengganti baju yang lebih sopan datang, tentu saja tidak diindahkan Cindy. Tak Ye Jin nggak enak hati, dong! Bukannya apa-apa, kalau Cindy tampil dengan pakaian terbuka seperti itu di layar kaca, bisa-bisa dia kena teguran. Setelah bernegosiasi cukup panjang dan saling menguji kesabaran, akhirnya Cindy sepakat untuk memakai jaket agar bajuya tidak terlalu terbuka. Tak Ye Jin sudah merasa puas saja sampai ketika acara live berlangsung, dalam satu bait pertama Cindy membuka jaketnya dan mulai tampil sangat seksi di panggung.


My Two Cents 

Dari sisi cerita, sepanjang dua episode pertama The Producers sedikit banyak jadi tahu gimana jumpalitannya team kreatif agar sebuah acara menarik dan menghasilkan rating yang tinggi karena semakin tinggi rating, maka semakin tinggi pendapatan sebuah acara dari iklan dan buntut-buntutnya ya tentu saja penghargaan dari perusahaan. Tapi jika rating jeblok, siap-siap saja acaranya dihentikan.

The Producers juga didukung aktor/aktris papan atas Korea. Kim Soo Hyun sebagai Baek Seung Chan sedikit banyak mengingatkan pada Jang Geu Rae di Misaeng. Mungkin karena sama-sama rookie yang lugu. Untungnya Baek Seung Chan ini punya sedikit jiwa bandel yang tidak dimiliki Jang Geu Rae. Baek Seung Chan masih tega menggantung plastik sampah di mobil PD Ra dan menempatkan kursi dengan kaki patah di meja PD Ra sebagai bentuk kekesalannya dibentak-bentak sunbaenya itu. Overall, Kim Soo Hyun cukup pantas memainkan karakter Baek Seung Chan.

Cha Tae Hyun dan Gong Hyo Jin adalah dua aktor dan aktris yang tidak perlu diragukan lagi. IU juga pas banget memainkan Cindy yang punya pribadi sulit dan menjengkelkan itu. Melihat plot cerita dan pemain saja sudah bisa jadi alasan yang kuat untuk tidak melewatkan drama The Producers setiap Jumat dan Sabtu malam.

So Yorobun, happy watching! 

@vitamasli
#PernahKepikiranJadiPD dan sekarang bekerja di sebuah TV Broadcasting Company