My Korean Drama

Mei 13, 2024

Selamat! Uhm Ki Joon Umumkan Segera Menikah dengan Non-Seleb

Selamat! Uhm Ki Joon Umumkan Segera Menikah dengan Non-Seleb


Kabar bahagia datang dari Uhm Ki Joon. Aktor yang sering berperan sebagai tokoh jahat ini mengumumkan akan menikah dengan kekasih non-selebnya.

Your Entertainment selaku agensi Uhm Ki Joon membenarkan bahwa sang aktor akan menikah pada Desember tahun ini.

Dilaporkan bahwa tunangan Uhm Ki Joon adalah seorang non-selebriti. Keduanya berencana untuk mengadakan pernikahan mereka secara pribadi dengan keluarga, kerabat, dan kenalan dekat mereka.

Uhm Ki Joon juga membagikan kabar tersebut melalui surat tulisan tangan yang diunggah ke laman Instagram resminya.

"Halo, ini Uhm Ki Joon.

Rasanya tahun 2024 baru saja dimulai, namun kini kita sudah berada di penghujung musim semi dan awal musim panas. Kuharap semua orang tetap sehat.

Alasan aku bisa mempertahankan posisiku sebagai aktor dalam waktu yang lama adalah berkat JEKYLLI (nama fan club Uhm Ki Joon). Aku selalu bersyukur atas cinta kalian yang tak tergoyahkan.

Aku merasa menyesal karena aku hanya menerima cinta kalian karena aku canggung mengungkapkan perasaanku. Baru-baru ini, melihat betapa bahagia dan gembiranya kalian semua ketika kita bertemu untuk pertama kalinya setelah sekian lama memberiku begitu banyak kekuatan, dan itu adalah saat yang penuh syukur bagiku.

Alasanku menulis surat ini adalah karena ada kabar yang ingin kusampaikan terlebih dahulu kepada JEKYLLI. Kupikir menemukan pasangan seumur hidup adalah sesuatu yang tidak akan terjadi padaku.

Namun, aku telah bertemu seseorang yang berhati hangat dan perhatian, dan aku berencana memulai hidup baru dengan menikah dengan orang tersebut. Aku khawatir memikirkan betapa terkejutnya JEKYLLI ketika mendengar berita mendadak ini.

JEKYLLI sayangku! Aku tidak akan pernah melupakan dukungan dan cinta kalian kepadaku, dan aku akan terus melakukan yang terbaik untuk membalas cinta kalian. Terima kasih."

Sementara itu, Uhm Ki Joon lahir pada 1976 dan memulai debutnya dalam drama bertajuk "Richard III" pada tahun 1995. 

Aktor tersebut lantas tampil mengesankan dalam berbagai proyek termasuk drama "Ghost," "Defendant," "Heart Surgeons," dan serial "The Penthouse" serta film "Man of Vendetta" dan "Killer Toon."

Keseruan 'Ji Chang Wook Fansign Event in Korea 360', Bertabur Fanservice!

Keseruan 'Ji Chang Wook Fansign Event in Korea 360', Bertabur Fanservice!


Aktor Ji Chang Wook sukses menggelar fansign perdananya di Jakarta. Acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea bersama Korea Creative Content Agency (KOCCA) ini berhasil memberikan kesan mendalam kepada para penggemar Ji Chang Wook di Jakarta.

Sebelum acara fansign, Ji Chang Wook menyapa media dalam sebuah konferensi pers dan diikuti acara peletakan handprinting di Collect Town Korea 360.



Acara yang bertempat di Lotte Mall Jakarta (12/05/2024) ini menyedot antusiasme yang luar biasa, yuk simak keseruan acara 'Ji Chang Wook Fansign Event in Korea 360'!

1. Ji Chang Wook ucapkan terima kasih atas sambutan penggemar.

Ji Chang Wook bercerita bahwa sebelum ke Jakarta, dirinya terlebih dahulu ke Bali dan Labuan Bajo baru akhirnya ke Jakarta untuk menghadiri acara fansign. Ji Chang Wook mengucapkan terima kasih karena sambutan penggemar yang luar biasa.

2. Mulai terbiasa dengan cuaca di Indonesia.

Indonesia beberapa bulan terkahir ini bercuaca panas, namun bagi Ji Chang Wook yang telah menghabiskan beberapa hari di Indonesia mengaku sudah terbiasa dengan cuaca di Indonesia. "Cuacanya tidak sepanas itu kok", ungkapnya.

3. Ji Chang Wook spill projek terbarunya tahun ini.

Pemeran Cho Yongpil dalam drama Welcome To Samdalri ini membocorkan bahwa dalam tahun ini ada 3 projek yang dia kerjakan. Setelah Welcome Samdalri, dirinya mengaku cukup sibuk karena akhir tahun ini akan ada drama Gangnam B-side yang akan tayang, ada juga film Rovolver dan masih ada satu drama lagi yaitu drama sageuk berjudul Empress Woo.

4. Acara bertabur fanservice.

Selain undian fansign, dalam acara  'Ji Chang Wook Fansign Event in Korea 360' ada juga sesi QnA dan quiz bersama fans. Fans yang beruntung diperbolehkan untuk naik ke atas panggung untuk berinteraksi langsung serta berfoto bersama sang aktor. Saat melakukan fansign Ji Chang Wook tak lupa menatap lembut setiap fans dan juga mengucapkan terima kasih. Baik sekali, ya :)

Seru kan acaranya? Kita tunggu acara seru lainnya dari KOCCA, ya :)


(All credit pictures by KOCCA Indonesia)


Mei 11, 2024

Yook Sungjae dan Bona WJSN Dikabarkan Akan Bintangi Segeuk Terbaru SBS

Yook Sungjae dan Bona WJSN Dikabarkan Akan Bintangi Segeuk Terbaru SBS


Setelah lama tak terlihat di layar kaca, hadir kabar terbaru dari member BTOB Yook Sungjae yang kabarnya akan comeback drama bersama Bona WJSN dalam drama Sageuk berjudul Gwigoong. 

“Yook Sungjae benar menerima tawaran untuk membintangi drama Gwigoong dan sedang mempertimbangkannya secara positif,” ungkap perwakilan IWILL Media.

Hal serupa dikabarkan dari pihak Starship Entertainment selaku agensi dari Bona, dimana Bona juga sedang mempertimbangkan tawaran peran di drama tersebut. 

Drama Gwigoong adalah drama fantasi yang bercerita tentang dukun wanita dan dan makhluk yang hidup di dalam air bernama Gang Choel Yi, dimana makhluk tersebut dapat berubah menjadi nada setelah mendapatkan permata ajaib. 

Yook Sungjae akan berperan sebagai Inspektur kerajaan yang dirasuki oleh roh Gang Choel Yi. 

Sedangkan Bona akan berleran sebagai cucu seorang dukun yang diharapkan dapat meneruskan jejak leluhurnya. 

Drama Gwigoong akan dipimpin oleh Yoon Seong Shik yang swbwlumnya menggarap drama You Are The Best, The King’s Face, Hwarang: The Poet Warrior Youth dan Mr. Queen. Untuk skenario ditulis oleh Yoon Soo Jung, yang sebelimnya bekerjasama dengan sutradara Yoon Seong Shik di drama The King's face. 

Gwigoong akan memulai produksi tahun ini dan rencana akan tayang pada awal 2025!



Mei 07, 2024

Daftar Pemenang Baeksang Arts Awards 2024

Daftar Pemenang Baeksang Arts Awards 2024



Baeksang Arts Awards ke-60 telah berlangsung di COEX Hall D Seoul pada Selasa (7/5/2024). Ajang penghargaan ini masih dibawakan oleh Park Bo Gum, Suzy, dan Shin Dong Yup.

Daesang atau Hadiah Utama untuk film diraih oleh "12.12: The Day," sementara untuk kagori televisi dimenangkan oleh "Moving."

"My Dearest" memenangkan Drama Terbaik, sedangkan Film Terbaik juga diraih oleh "12.12: The Day."

Langsung saja, berikut daftar lengkap pemenang Baeksang Arts Awards ke-60.

Televisi

  • Daesang: "Moving"
  • Best Drama: "My Dearest"
  • Best Variety Show: "Adventure by Accident 2"
  • Best Educational Show: "Japanese Person Ozawa"
  • Best Director:  Han Dong Wook ("The Worst of Evil")
  • Best Actor: Namgoong Min ("My Dearest")
  • Best Actress: Honey Lee ("Knight Flower")
  • Best Supporting Actress: Yeom Hye Ran ("Mask Girl")
  • Best Supporting Actor: Ahn Jae Hong ("Mask Girl")
  • Best New Actor: Lee Jung Ha ("Moving")
  • Best New Actress: Yoo Na ("The Day")
  • Best Male Entertainer: Na Young Suk
  • Best Female Entertainer: Hong Jin Kyung
  • Best Screenplay: Kang Full ("Moving")
  • Best Technical Direction: Kim Dong Shik, Im Wan Ho ("Whales and I")
  • PRIZM Popularity Award: Kim Soo Hyun, An Yu Jin IVE

Film

  • Daesang: "12.12: The Day"
  • Best Film: "12.12: The Day"
  • Best Director: Jang Jae Hyun ("Exhuma")
  • Best Actor: Hwang Jung Min ("12.12: The Day")
  • Best Actress: Kim Go Eun ("Exhuma")
  • Best Supporting Actor: Kim Jong Soo ("Smugglers")
  • Best Supporting Actress: Lee Sang Hee ("My Name is Loh Kiwan")
  • Best New Actor: Lee Do Hyun ("Exhuma")
  • Best New Actress: BIBI ("Hopeless")
  • Best New Director: Lee Jeong Hong ("A Wild Roomer")
  • Best Screenplay: Yoo Jae Sun ("Sleep")
  • Best Technical Direction: Kim Byung In ("Exhuma")
  • Gucci Impact Award: "The Dream Songs"

Selamat kepada para pemenang!

Mei 06, 2024

Ji Chang Wook Akan Menggelar Fansign Gratis di Jakarta, Cek Detail Acaranya!

Ji Chang Wook Akan Menggelar Fansign Gratis di Jakarta, Cek Detail Acaranya!

 


Ji Chang Woook akan hadir kembali di Jakarta setelah 2 tahun dalam acara 'Ji Chang Wook Fansign Event in KOREA 360' yang akan diselenggarakan pada 12 Mei 2024 mendatang di  LOTTE Mall Jakarta. Acara ini digelar atas kerjasama Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea dan Korea Creative Content Agency.  

Korea Creative Content Agency (KOCCA Indonesia) merupakan lembaga dibawah Kementerian Budaya, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea yang dibentuk untuk mendukung perkembangan konten kreatif Korea baik secara domestik maupun secara global. 

Rangkaian acara 'Ji Chang Wook Fansign Event in KOREA 360' akan dimulai dengan sesi konferensi pers dimana acara tersebut akan dihadiri juga oleh Regional Director KOCCA Indonesia, yaitu Kim Young Soo. Dalam sesi konferensi pers Ji Chang Wook akan hadir untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan seputar tujuan kedatangan ke Indonesia dan aktifitas sang aktor di Indonesia nantinya.

Sebelum memulai sesi fansign, aktor Ji Chang Wook akan menyapa penggemar yang hadir di Main Atrium KOREA 360 melalui mini quiz dan obrolan singkat seputar kabar terbaru mengenai dirinya. Sesi Fansign akan diikuti oleh 100 orang yang terdiri dari tamu undangan dan penggemar beruntung yang telah menyelesaikan seluruh misi ‘K-Drama Product Hunt’ Challenge. 

Selain itu, KOREA 360 juga akan memilih 200 penggemar lainya untuk nantinya akan turut hadir menyaksikan sesi acara. Terdapat 3.000 penggemar yang telah mengikuti challenge ini, menunjukan minat besar penggemar di Indonesia.

Selanjutnya pemeran Cho Yong Pil dalam drama Welcome To Samdalri ini akan melakukan prosesi peletakan Handprinting miliknya di COLLECT Town KOREA 360. Terdapat 138 handprinting artis dan aktor Korea di area Pusat Promosi Kebudayaan Korea di Indonesia ini, termasuk handprinting aktor Ji Chang Wook.

Selain acara fansign, akan ada juga pameran produk dari berbagai industri yang didukung oleh proyek Hallyu Marketing pada iklan PPL K-Content, seperti produk olahan rumput laut, produk kue beras atau tteokbokki, produk sosis ikan dan lainnya.

KOCCA Indonesia berharap melalui acara ini dapat memberikan sedikit apresiasi kepada para pengunjung setia KOREA 360 sebagai Pusat Promosi Kebudayaan Korea di Indonesia, khususnya para penggemar hallyu yang mencintai serta mendukung konten Korea.

Sudah siap bertemu Ji Chang Wook di acara 'Ji Chang Wook Fansign Event in KOREA 360' tanggal 12 Mei mendatang? Semoga kamu jadi salah satu fans yang beruntung ya :)



Mei 03, 2024

Wow Baeksang Arts Awards 2024 Dipastikan Bertabur Bintang

Wow Baeksang Arts Awards 2024 Dipastikan Bertabur Bintang

 


Baeksang Arts Awards 2024 telah merilis jajaran presenter yang akan hadir membacakan nominasi tahun ini!

Pemenang Baeksang Arts Awards tahun lalu serta bintang drama baru yang sedang bersinar di tahun ini akan naik ke atas panggung untuk memberikan penghargaan kepada pemenang tahun ini.

Pertama, pemenang Grand Prize tahun lalu yaitu Park Eun Bin dan sutradara Park Chan Wook bersama Lee Sung Min dan Song Hye Kyo, Ryu Jun Yeol dan Tang Wei, Jo Woo Jin dan Lim Ji Yeon, Byun Yo Han dan Park Se Wan, serta Kim Jong Kook dan Lee Eun Ji semuanya adalah pemenang tahun lalu yang akan memberikan penghargaan bersama-sama secara berpasangan.

Selain itu, Moon Sang Min, Roh Yoon Seo, dan Kim Si Eun yang memenangkan penghargaan Aktor Pendatang Baru Terbaik akan naik panggung untuk mempersembahkan penghargaan tahun ini. Menggantikan Jinyoung, yang mendaftar militer setelah memenangkan Aktor Pendatang Baru Terbaik tahun lalu, rekan satu labelnya di BH Entertainment Jang Dong Yoon akan hadir dalam upacara penghargaan.

Kim Moo Yeol dan Park Ji Hwan dari film “The Roundup: Punishment,” Jang Ki Yong dan Chun Woo Hee dari drama “The Atipikal Family,” Lee Junho dari “Cashero,” serta Shin Ha Kyun dari “ The Auditors” yang akan hadir bersama dengan Lee Min Jung. 

Reuni Shin Ha Kyun dan Lee Min Jung, yang pernah bekerja sama dalam drama SBS “All About My Romance” pada tahun 2013, menandai salah satu hal penting dari Baeksang Arts Awards tahun ini.

Aktor lainnya termasuk Ha Ji Seong dan Gil Hae Yeon serta komedian Kim Min Su, Jung Jae Hyun, dan Lee Yong Joo juga akan tampil.

Dipandu oleh Park Bo Gum, Suzy, dan Shin Dong Yup, Baeksang Arts Awards ke-60 mendatang akan berlangsung pada 7 Mei pukul 5 sore KST di COEX Hall D, dan upacaranya akan disiarkan langsung di JTBC, JTBC2, dan JTBC4.

Wow sungguh bertabur bintang ya, jangan sampai ketinggalan!


Dahyun TWICE Dikonfrimasi Akan Debut Akting

Dahyun TWICE Dikonfrimasi Akan Debut Akting

 


Dahyun TWICE dikonfirmasi akan debut akting dalam film berjudul Sprint. Selaku agensi yang menuangi Dahyun, JYP membenarkan bahwa artisnya akan berpartisipasi dalam film tersebut dan sedang mempersiapkan proses syuting.

Member dari group idol TWICE ini akan menunjukan kemampuan aktingnya bersama aktor Ha Seok Jin dan juga Lee Shin Young.

Film ini akan disutradai oleh sutradara Lee Seung Hoon dengan menggangkat cerita tentang seorang sprinter bernama Kang Koo Young yang berhasil memecahkan rekor 100 meter.

Ha Seok Jin akan berperan sebagai Kang Koo Young yaitu seorang sprinter yang telah melewati masa jayanya, dan Lee Shin Young akan berperan sebagai seorang sprinter yang awalnya bercita-cita ingin menjadi pemain sepak bola. Untuk karakter Dahyun dalam film ini masih belum terungkap.

Dahyun sendiri saat ini sedang disibukan dengan persiapan perilisan album terbaru TWICE yang rencana akan rilis pada 17 Juli mendatang.

Jadwal penayangan film ini belum diumumkan. mari kita tunggu update selanjutnya ya!


Mei 02, 2024

Lee Chae Min dan Roh Jeong Eui Dikabarkan Akan Reunian di drama terbaru MBC

Lee Chae Min dan Roh Jeong Eui Dikabarkan Akan Reunian di drama terbaru MBC

 


Lee Chae Min dan Roh Jeong Eui  kemungkinan akan bertemu kembali untuk drama lain setelah “Hierarchy”!

Pada tanggal 1 Mei, OSEN melaporkan bahwa Lee Chae Min akan membintangi drama baru MBC berjudul “Bunny and Her Boys” (judul sementara) dan bersiap untuk syuting. Begitu pula denganRoh Jeong Eui yang dikabarkan akan berperan sebagai pemeran utama dalam drama yang sama.

Menanggapi laporan tersebut, agensi Lee Chae Min, GOLD MEDALIST menyatakan, “Lee Chae Min telah menerima tawaran untuk membintangi drama tersebut dan secara positif sedang mempertimbangkannya.” Pihak Roh Jeong Eui belum memberikan komentar mengenai masalah ini.

Berdasarkan webtoon dengan judul yang sama, “Bunny and Her Boys” berlatarkan sebuah universitas dan tentang kisah seorang Ban Hee Jin. Setelah mengalami patah hati akibat cinta pertamanya yang berakhir buruk, dia mendapati dirinya terjerat dengan lima pria tampan sekaligus.

Kabarnya, Roh Jeong Eui akan memerankan peran Ban Hee Jin, seorang mahasiswa biasa berusia 21 tahun. 

Lee Chae Min dan Roh Jeong Eui baru-baru ini menyelesaikan syuting untuk serial Netflix berjudul  “Hierarchy,” yang dijadwalkan rilis pada bulan Juni. Jika mereka menerima tawaran ini, akan menandai kolaborasi kedua mereka setelah drama “Hierarchy.”

Kita tunggu berita terbarunya ya!