Desember 17, 2019
Desember 12, 2019
Nam Ji Hyun Dipasangkan dengan Lee Joon Hyuk di Drama MBC 365: A Year of Defying Fate
365 akan jadi drama misteri fantasi thriller di mana orang mendapatkan kesempatan untuk kembali ke satu tahun untuk menciptakan kehidupan sempurna untuk mereka sendiri, tapi situasi misterius mulai muncul dan masa depan mereka menjadi tidak pasti.
Nam Ji Hyun akan memerankan Shin Ga Hyun, penulis webtoon yang membuat webtoon populer "Hidden Killer" selama tiga tahun. Dia mendapatkan popularitas dan kekayatan tapi dia selalu bekerja keras di series webtoon dan tidak pernah ada waktu untuk menikmati hidup.
Dia perfeksionis yang tidak bisa berhenti memikirkan komentar jahat meskipun banyak menerima ratusan komentar baik, dia pekerja keras yang tidak ingin melepas gelarnya sebagai penulis dengan review terbaik. Namun, dia mengalami kecelakaan mendadak yang membuat hidupnya jatuh dan dia mendapatkan tawaran untuk mengulang kehidupannya.
Untuk pertama kalinya Nam Ji Hyun mengambil genre seperti ini dan diantisipasi bagaimana dia akan memerankan karakter yang menarik ini. Nam Ji Hyun sebelumnya bermain di Shopping King Louie, Suspcious Partner, dan 100 Days My Prince. Dia akan dipasangkan dengan Lee Joon Hyuk yang juga dikonfirmasi bermain di drama ini.
365: A Year of Defying Fate! dijadwalkan tayang 2020.
Sumber: Soompi
Desember 09, 2019
Seo Ye Ji & Kim Soo Hyun Kemungkinan Bermain Bersama di Drama Psycho But It's Okay
Jika dia menerima peran tersebut, Seo Ye Ji akan berperan sebagai Go Moon Young yang merupakan penulis buku anak-anak populer yang mengalami gangguan kepribadian sosial (ASPD). Dia tumbuh dengan seorang ibu yang seorang penulis novel misteri dan seorang ayah yang merupakan profesor bahasa Korea di sebuah universitas ternama. Saat kecil dia di bully karena tidak bisa bersosialisasi dengan baik dengan anak-anak lainnya dan tumbuh menjadi penulis buku anak-anak yang populer.
Psycho But It's Okay bercerita tentang sebuah komunitas pekerja kesehatan di distrik kota psikiatrik dan seorang penulis buku yang memiliki gangguan kepribadian antisosial. Drama ini akan jadi drama fantasi romantis seorang laki-laki yang menyangkal tentang cinta dan seorang wnita yang tidak tau tentang takdir cinta, dan proses menemukan pasangannya.
Psycho But It's Okay akan disutradarain oleh sutradara Park Shin Woo yang sebelumnya menyutradarai Jealousy Incarnate, Encounter dan ditulis oleh penulis Jo Yong.
Sumber: Soompi
November 29, 2019
Kim Hye Yoon & Rowoon Akan Mengadakan Fanmeeting Bersama di China
Kim Hye Yoon dan Rowoon, pemeran utama dari drama MBC Extraordinary You yang baru saja tamat akan menyapa penggemar di China!
Sumber dari agensi Kim Hye Yoon, sidus HQ mengkonfirmasi berita tersebut dang mengatakan, "Kim Hye Yoon akan menghadiri fanmeeting di China dengan penyanyi dan aktor Rowoon," detail acara akan dilaksanakan di Qindao, China pada 27 Desember. Mereka menambahkan, "Kami masih memastikan tentang detail lainnya tapi ini akan jadi bagian dari kegiatan promosi drama Extraordinary You."
Extraordinary You merupakan drama yang bercerita tentang Eun Dan Oh (Kim Hye Yoon), siswa SMA yang menyadari bahwa dia merupakan bagian dari sebuah manhwa (komik Korea) dan bergabung dengan Ha Roo (Rowoon) untuk melawan takdir dan menemukan cinta sejatinya. Drama ini tamat pada 21 November.
Drama ini mendapatkan popularitas di China, dengan banyak diskusi dari penonton tentang plot dan membagikan foto dari Rowoon dan Lee Jae Wook, yang berperan sebagai karakter yang naksir Kim Hye Yoon, penonton memberikan pendapatnya tentang dengan siapa yang akhirnya mendapatkan Eun Dan Oh.
Sumber: Soompi









